Jumat, 29 November 2013

KEPEMIMPINAN DALAM ORGANISASI

Kepemimpinan adalah kekuasaan untuk mempengaruhi seseorang, baik dalam mengerjakan sesuatu atau tidak mengerjakan sesuatu. Untuk menjadi seorang pemimpin yang baik dan benar tidak hanya harus diberi pendidikan dan kesempatan untuk itu, melainkan kesadaran akan jiwa kepemimpinan yang terdapat didalam diri kita masing-masing untuk menjadi seseorang yang memipin.

Untuk menjadi seorang pemimpin harus memiliki beberapa macam syarat, yaitu :
  1. Memiliki wawasan yang luas
  2. Pendidikan umum yang luas
  3. Berkemampuan analitis
  4. Terampil dalam berkomunikasi
  5. Terampil dalam mendidik
  6. Pragmatismo ( Pemimpin yang bersifat mengarah pada bukti konkrit dan membuktikan pada kebenaran )
  7. Genoralist ( Pemimpin yang memiliki pandangan ke masa yang akan datang dan berpikir ke depan )
  8. Berani
  9. Tegas
  10. Sederhana
  11. Bertanggung jawab, dan lain sebagainya
Selain syarat-syarat, dalam memimpin juga ada teori-teorinya, Teori-Teori Kepemimpinan ada beberapa macam, yaitu:
  • Teori Genetic: seorang pemimpin akan itu ada karna ia telah dilahirkan dengan bakat pemimpin.
  • Teori Sosial: setiap orang akan dapat menjadi pemimpin apabila diberi pendidikan dan kesempatan.
  • Teori Ekologis: Penganut teori ini berpendapat bahwa sesorang hanya dapat menjadi pemimpin yang baik apabila pada waktu lahirnya telah memiliki bakat-bakat kepemimpinan, bakat mana kemudian dikembangkat melalui pendidikan.
Menjadi seorang pemimpin yang baik dan benar yaitu pemimpin yang dapat menerapkan sikap kepemimpinan dalam diri dia sendiri terlebih dahulu sebelum menerapkannya kepada orang lain. Kepemimpinan berkaitan dalam hal mempengaruhi dan bagaimana mempengaruhi seseorang tanpa unsur paksaan. Dalam organisasi pemimpin itu sangat dibutuhkan. Baik buruknya suatu organisasi tergantung dari cara Pimpinan organisasi tersebut dalam mengarahkan anggota atau anak buahnya dalam menjalankan kegiatan dalam organisasi mereka.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar